Jumat, 14 Juni 2013

82 Bidang Tanah untuk Tol Depok-Antasari Dibayarkan


Sejumlah bangunan yang terkena proyek pembangunan jalan Tol Depok -Antasari di wilayah Jakarta Selatan mulai dibongkar pemiliknya menyusul proses pembayaran terhadap 82 bidang tanah yang sudah dilakukan pihak Panitia Pengadaan Tanah (P2T) Jakarta Selatan. Pantauan beritajakarta.com, Jumat (12/4), belasan rumah yang berada di Jalan Bango, Jalan Margasatwa hingga Jalan Andara telah dilakuan pembongkaran oleh pemiliknya. Sementara, sejumlah bidang tanah yang telah dibayarkan telah terpampang papan pemeberitahuan kepemilikan tanah dengan peruntukan jalan tol.




Peresmian Tol Cinere-Jagorawi


DEPOK (Pos Kota) - Tol Cinere - Jagorawi (Cijago) Seksi 1 resmikan oleh Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Hermanto Dardat, dan Walikota Depok, Nur Mahmudi Ismail serta langsung beroperasi, Jumat (27/1).